Banyuwangi Police Watch (BPW)/Lembaga Pengamat Kepolisian di Wilayah Polres Banyuwangi adalah Organisasi Masyarakat / Ormas Nirlaba yang fokus sebagai Pengamat Swadaya Masyarakat. Kami menerima sumbangan dari para donatur, yang bersifat tidak mengikat. Kirimkan sumbangan Anda ke Rekening Bank Mandiri 1-430-012-521538, an: M.Hakim Said,SH (HP/WA: 0823-3835-5251). Dana akan digunakan maksimal untuk pengamatan, penelitian, analisa, investigasi, dan pengawasan kinerja kepolisian, pendampingan hukum, dan aksi tanggap sosial bencana bagi masyarakat terutama yang membutuhkan bantuan.
Kontak Langsung :
Alamat Kantor : Jalan Ikan Sulir, Perum Sutri Blok D1, Sobo, Banyuwangi. Kontak HP / SMS / WA : 0823-3835-5251

DPC PKB Lantik DPAC Se Banyuwangi, Garda Bangsa Dan OPB

Senin, 17 April 2017 | Pasang Iklan | Ingin Donasi? | Kerjasama | Lowongan | Gabung BPW


Suasana pelantikan DPAC PKB, Garda Bangsa dan OPB di Taman Blambangan Banyuwangi

BANYUWANGI, BPW - Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) melakukan acara pelantikan Dewan Pengurus Anak Cabang (DPAC) PKB, organisasi Garda Bangsa serta Organisasi Perempuan Bangsa (OPB) periode 2017-2022 di Gazebo Taman Blambangan Banyuwangi, Minggu malam (16/4/17). 

Acara tersebut dihadiri Bupati Banyuwangi, H. Abdullah Azwar Anas S. Pd., S. S, M. Si beserta beberapa jajaran kepala dinas Pemda Bayuwangi, Ketua DPC PKB Kabupaten Banyuwangi, H. M. Joni Subagyo S. H, M. Hum, Ketua DPRD Prov. Jawa Timur Drs. H. Abdul Halim Iskandar M.Pdi, seluruh DPAC PKB dari kecamatan sekabupaten Banyuwangi beserta organisasi sayap PKB, relawan dan tamu undangan dari dinas ataupun organisasi di luar partai. 

Dalam pidatonya, Joni menyebutkan bahwa visi utama dari PKB adalah berbakti untuk Jama'ah Nahdhatul Ulama (NU) serta menjadi partai yang sesuai misi agama Islam yaitu menjadi Rahmatan Lil Alamin. 

"Tak hanya itu saja, bahwa setiap elemen yang ada di dalam PKB ataupun di bawah naungan partai tidak boleh terombang ambing dan mau dipecah belah oleh kepentingan di luar partai," ujar ketua umum dua periode tersebut. 

Dalam orasinya di depan sekutar 1.400 tamu undangan, Joni tak lupa menekankan untuk misi PKB mengusung Abdul Halim Iskandar, yang juga Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PKB tingkat Jawa Timur ini maju sebagai calon gubernur Jatim periode selanjutnya. 

Sementara Bupati Banyuwangi dalam sambutannya lebih banyak menekankan mengenai dukungan Pemda agar partai bisa sehat dan terus melakukan kadernisasi. 

"Dukungan dari kami salah satunya adalah memberikan fasilitas daerah yang bisa digunakan untuk kepentingan partai politik," papar Anas lebih lanjut. 

Tak lupa pula pria kelahiran 1976 ini mengingatkan agar PKB Kabupaten Banyuwangi bisa meneladani PKB era Gus Dur dalam memperjuangkan aspirasi kaum minoritas. 

"Hal ini pula yang mendasari bagi Pemkab untuk melaksanakan program-program yang selaras dengan muatan lokal. Salah satunya adalah mempertahanan budaya sebagai ciri karakter," tutup Anas dalam sambutannya. 

Sulama, anggota DKC Garda Bangsa yang ditemui banyuwangitimes menyambut positif dengan dilantiknya pengurus periode ini. 

"Selain sebagai barisan terdepan partai, Garda Bangsa dan Perempuan Bangsa merupakan wadah organisasi yang bisa memberikan masyarakat kegiatan positif melalui partai," jelas Sulama. (Misbachul Munir)

0 komentar:

Posting Komentar

Berikan komentar anda dengan baik dan benar, mohon tidak beriklan di kolom komentar. Jika anda ingin berpromosi, direkomendasikan/endorse, atau beriklan, anda bisa " Kontak Kami Langsung ". Terima kasih.

 

© Copyright Banyuwangi Police Watch (BPW) 2016 -2017 | Design by Herdiansyah Hamzah | Published by Borneo Templates | Powered by Blogger.com.