Banyuwangi Police Watch (BPW)/Lembaga Pengamat Kepolisian di Wilayah Polres Banyuwangi adalah Organisasi Masyarakat / Ormas Nirlaba yang fokus sebagai Pengamat Swadaya Masyarakat. Kami menerima sumbangan dari para donatur, yang bersifat tidak mengikat. Kirimkan sumbangan Anda ke Rekening Bank Mandiri 1-430-012-521538, an: M.Hakim Said,SH (HP/WA: 0823-3835-5251). Dana akan digunakan maksimal untuk pengamatan, penelitian, analisa, investigasi, dan pengawasan kinerja kepolisian, pendampingan hukum, dan aksi tanggap sosial bencana bagi masyarakat terutama yang membutuhkan bantuan.
Kontak Langsung :
Alamat Kantor : Jalan Ikan Sulir, Perum Sutri Blok D1, Sobo, Banyuwangi. Kontak HP / SMS / WA : 0823-3835-5251

Tiga Kaur Desa Bareng Berikan Layanan Masyarakat Di Rumah

Rabu, 12 April 2017 | Pasang Iklan | Ingin Donasi? | Kerjasama | Lowongan | Gabung BPW


Saroni, Kades Bareng Kecamatan Kabat

BANYUWANGI, BPW - Saat ini jajaran Satuan Kerja (Satker) dilingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi saling berlomba memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, dengan mengusung motto pelayanan prima sebagaimana arahan Bupati Banyuwangi, Abdullah Azwar Anas. 

Tak terkecuali di Desa Bareng, Kecamatan Kabat. Pelayanan kepada masyarakat di Desa yang letaknya paling selatan di Kecamatan Kabat ini ternyata tidak hanya pada jam kerja kantor saja. Tetapi selepas jam kerja, para Kaur nya juga siap melayani dirumah masing-masing.

“Kaur Pemerintahan, Kaur Pembangunan dan juga Kaur Kesra di Desa kami sudah siap memberikan pelayanan di rumahnya masing-masing. Karena tiga perangkat kami ini sudah kita bawai laptop,” papar Saroni, Kades Bareng kepada media ini, Rabu (12/4/17).

Tiga dusun diwilayah Desa Bareng, kebetulan tempat tinggal masing-masing perangkat desa yang dibawai laptop tersebut. Sehingga benar-benar membuat warga Desa Bareng benar-benar terlayani secara prima.

“Masing-masing Kaur kami alhamdulillah memahami job discription nya. Karena mereka memang dituntut lebih mengerti dengan tugasnya,” ucap Kades Saroni dengan bangga. (Apong Sugianto)

0 komentar:

Posting Komentar

Berikan komentar anda dengan baik dan benar, mohon tidak beriklan di kolom komentar. Jika anda ingin berpromosi, direkomendasikan/endorse, atau beriklan, anda bisa " Kontak Kami Langsung ". Terima kasih.

 

© Copyright Banyuwangi Police Watch (BPW) 2016 -2017 | Design by Herdiansyah Hamzah | Published by Borneo Templates | Powered by Blogger.com.