Senin, 24 April 2017

YNH Gelar Wisata Religi Edukasi Di WWS & Pengrajin Gintangan


Ratusan anak yatim binaan YNH yang mengikuti wisata religi dan edukasi di WWS dan di CV Nozzah, pengrajin batik dan souvenir di Desa Gintangan

BANYUWANGI, BPW - Yayasan Nurul Hayat (YNH) Cabang Banyuwangi gelar wisata religi dan edukasi, Minggu (23/4/17). 

Menurut Joko Santoso selaku Brand Manager, kegiatan tersebut merupakan salah satu program diantara program sosial YNH lainnya. Dimana program ini mewadahi sekitar ratusan anak yatim binaan yang tersebar dibeberapa wilayah Kecamatan di Banyuwangi. 

“Jadi ini adalah sebagai bagian dari program Sayang yang secara rutin kita lakukaan setiap 6 bulan sekali," jelasnya.

Rombongan berangkat dari kantor YNH Jalan Kolonel Sugiono 49 Banyuwangi. Rombongan dibagi menjadi 3 bus serta didampingi oleh pendamping yang disiapkan oleh panitia. 

"Ada sekitar 114 anak yatim dan 14 santri dari Pesantren Anak Sholeh (PAS). Sebuah pesantren dibawah naungan Yayasan NH Banyuwangi," papar Joko Santoso.

Sasaran destinasi wisata ada 2 tempat. Yaitu Wisata Waduk Sidodadi (WWS) yang berada diwilayah Kebun Kalirejo, masuk Kecamatan Glenmore dan di CV Nozzah, pengrajin batik dan souvenir di Desa Gintangan, Kecamatan Rogojampi. 
 
Pemilihan dua tempat wisata tersebut tidak lepas dari tujuan utama program ini, yaitu mengajak berlibur serta memberikan edukasi mengenai budaya serta kewirausahaan kepada anak-anak yatim binaan. Kegiatan naik perahu bebek di WWS diselingi lomba serta game seru yang bersifat mendidik dari panitia. Pukul 12.30 WIB rombongan melakukan kegiatan Isoma dan meninggalkan lokasi pukul 13.00 WIB. 

"CV Nozzah menjadi tujuan selanjutnya. Sebagai bagian dari kegiatan yang mengedukasi, Nozzah memenuhi syarat karena disana tersedia fasilitas untuk praktek membatik serta pembuatan souvenir," jelas Brand Manager yang masih muda ini. 

Salah seorang anak binaan bernama Restu Adam (7), mengaku senang sekali bisa ikut dalam acara ini. 

"Bisa bertemu banyak teman dan seru," ujar Adam yang duduk dibangku sekolah Madrasah Ibtidaiyah (MI) kelas 1 ini. 

Kegiatan wisata religi dan edukasi ini ditutup dengan pemberian santunan kepada seluruh anak yatim binaan. Tepat pukul 16.00 WIB, rombongan sudah tiba di Kantor YNH Banyuwangi. (Misbachul Munir)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berikan komentar anda dengan baik dan benar, mohon tidak beriklan di kolom komentar. Jika anda ingin berpromosi, direkomendasikan/endorse, atau beriklan, anda bisa " Kontak Kami Langsung ". Terima kasih.